Hadir di tengah masyarakat, Patroli rutin sat samapta hadir berikan rasa amanPesisir barat - Sat Samapta terus berkomitmen memberikan rasa aman kepada masyarakat melalui kegiatan patroli rutin yang dilaksanakan secara berkelanjutan. selasa , 27/1/2026. Patroli ini menyasar sejumlah titik rawan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), serta area publik yang menjadi pusat aktivitas warga. Mewakili Kapolres Pesisir barat AKBP Bestiana, S.I.K., M.M.,melalui Kasat Samapta IPTU Hermanto, S.H., Kehadiran personel Sat Samapta di tengah masyarakat mendapat respons positif. Selain melakukan pemantauan situasi, petugas juga menyampaikan imbauan kamtibmas kepada warga agar tetap waspada dan berperan aktif menjaga keamanan lingkungan.
