Gerak Cepat Sat Lantas Polres Pesisir Barat Tangani Kecelakaan Tunggal di Pekon Pemerihan

18/03/2025 09:55:06 WIB 5

Press Release No: 105 / lII / HUM.6.1.1./ 2025/ Siehumas
Senin, 17 Maret 2025

Gerak Cepat Sat Lantas Polres Pesisir Barat Tangani Kecelakaan Tunggal di Pekon Pemerihan

Pesisir Barat, Pada hari Senin, 17 Maret 2025, sekitar pukul 01.00 WIB, telah terjadi kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) tunggal di Jalan Lintas Barat, tepatnya di turunan tanjakan Anak Kapur, Pekon Pemerihan, Kecamatan Bengkunat, Kabupaten Pesisir Barat. Kecelakaan melibatkan kendaraan R4 Mitsubishi L300 dengan nomor polisi BE 8264 FE berwarna hitam yang sedang membawa muatan mesin padi.

Menurut keterangan saksi di lokasi kejadian, mobil tersebut meluncur dari arah Tanggamus menuju Krui. Saat melintas di turunan tanjakan Anak Kapur, ban belakang kendaraan mengalami licin akibat kebocoran tangki bahan bakar (BBM). Hal ini menyebabkan mobil kehilangan keseimbangan dan sopir yang berusaha mengendalikan kendaraan membanting setir ke arah kiri. Akibatnya, kendaraan terperosok ke dalam jurang sedalam sekitar 4 meter, namun masih tertahan oleh batang pohon sehingga tidak terperosok lebih dalam.

Dalam kecelakaan tersebut kendaraan dikemudikan oleh seorang pria bernama Anto Sukamto , yang berusia 61 tahun, berprofesi sebagai pengemudi, dan berdomisili di Langkapura, Bandar Lampung. Saat kejadian, pengemudi dalam keadaan sehat.

Di dalam kendaraan tersebut juga terdapat seorang penumpang bernama Zilly, yang berusia 25 tahun, bekerja sebagai wiraswasta, dan tinggal di Pasar Baru, Pesawaran. Penumpang juga dalam keadaan sehat pada saat kecelakaan terjadi.

Kapolres Pesisir Barat, AKBP Alsyahendra, S.I.K., M.H., melalui Kasat Lantas Polres Pesisir Barat, AKP Rudy Apriansyah Unyi, S.H., menyampaikan bahwa pihaknya segera menanggapi laporan tersebut dan mengerahkan anggota Sat Lantas untuk melakukan penanganan cepat di lokasi kejadian. “Kami berkoordinasi dengan tim medis dan pihak terkait untuk memastikan keselamatan pengemudi dan penumpang serta melakukan evakuasi kendaraan yang terperosok,” ujar AKP Rudy.

Saat ini, situasi di lokasi kejadian sudah terkendali, dan pihak Sat Lantas Polres Pesisir Barat tengah melakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan serta mengamankan lokasi dari potensi bahaya lainnya.

(Humas Polres Pesisir Barat)

Share this post