Press Release No: 104 / V / HUM.6.1.1./ 2025/ Siehumas
Senin, 5 Mei 2025
Wujudkan Kamseltibcarlantas, Sat Lantas Polres Pesisir Barat Laksanakan Patroli Blue Light di Wilayah Jalinbar
Pesisir Barat – Guna menciptakan situasi lalu lintas yang aman, tertib, dan lancar, Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Pesisir Barat melaksanakan kegiatan Patroli Blue Light pada Minggu malam, 4 Mei 2025. Kegiatan ini berlangsung di wilayah hukum Polres Pesisir Barat, dengan fokus utama pada pengawasan arus lalu lintas di sepanjang Jalan Lintas Barat (Jalinbar), yang dikenal sebagai jalur strategis dan rawan kemacetan.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif dalam mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas), sekaligus menjaga situasi kamtibmas di malam hari. Personel Sat Lantas tidak hanya melaksanakan pengaturan lalu lintas di titik-titik rawan, tetapi juga memantau dan memberikan imbauan kepada para pengendara untuk selalu mematuhi aturan berlalu lintas.
Kapolres Pesisir Barat, AKBP Bestiana, S.I.K., M.M., melalui Kasat Lantas Polres Pesisir Barat, AKP Rudy Apriansyah Unyi, S.H., menjelaskan bahwa patroli Blue Light menjadi sarana penting dalam memberikan rasa aman bagi masyarakat, khususnya pengguna jalan yang masih beraktivitas di malam hari.
“Dengan menyalakan lampu rotator berwarna biru selama patroli, kehadiran anggota kami dapat terlihat jelas oleh masyarakat. Hal ini sekaligus menjadi bentuk pencegahan dini terhadap potensi pelanggaran lalu lintas maupun tindak kejahatan jalanan,” ujar AKP Rudy.
Ia juga menambahkan bahwa kegiatan tersebut akan terus dilaksanakan secara rutin dan berkesinambungan, terutama pada waktu dan lokasi yang dinilai memiliki potensi kerawanan lalu lintas yang tinggi.
“Kami mengajak seluruh masyarakat, khususnya para pengendara, untuk ikut berperan dalam menciptakan keamanan dan ketertiban lalu lintas dengan selalu tertib berkendara dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas,” pungkasnya.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan suasana kondusif di wilayah Jalinbar Kabupaten Pesisir Barat dapat terus terjaga, serta angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas dapat diminimalisir secara signifikan.
(Humas Polres Pesisir Barat)