Tekan kriminalitas, Polsek Bangkunat Polres Pesisir Barat melaksanakan Kegiatan Patroli KRYD di Jl. Lintas Barat Taman Nasional Bukit Barisan Selatan
Pesisir barat, menyikapi akan di adakannya debat kandidat paslon bupati dan calon wakil bupati pesisir barat, Polres Pesisir Barat Melaksanakan Patroli KRYD di daerah Kawasan Taman Nasional Bukit Barisan Selatan, Rabu, 30/10/2024.
Kapolres Pesisir Barat AKBP Alsyahendra, S.I.K., M.H., melalui Kasubsi PIDM Sihumas Polres Pesisir Barat IPDA Kasiyono, S.E., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan kondisi yang aman dan tenang menjelang debat kandidat pasangan calon bupati dan wakil bupati pesisir barat yang akan di laksanakan pada tanggal 02 November 2024. Patroli ini dilakukan sebagai langkah untuk menekan oergerksan pelaku kejahatan d an antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan yang dapat mengganggu situasi Kamtibmas dan Kelancaran Pemilukada serentak tahun 2024 di wilayah hukum Polres Pesisir Barat.
"Personil yang melaksanakan sebanyak 15 personil, Patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) yang dilaksanakan di Taman Nasional Bukit Barisan Selatan ini merupakan suatu bentuk kepedulian Polri khususnya Polres Pesisir Barat dalam menjaga situasi Kamtibmas dan Keberlangsungan Pesta Demokrasi Pemilukada daerah Pesisir Barat. Kami berkomitmen untuk melaksanakan Patroli Rutin ini guna menciptakan rasa aman kepada masyarakat dan agar proses pemilukada tahun ini damai dan tentram," ujar IPDA Kasiyono.
Ia juga menambahkan bahwa Polres Pesisir Barat akan terus melaksanakan Patroli KRYD ini secara rutin,ini printah bapak kapolres menjelang debat kandidat laksanakan cipta kondisi siang dan malam melakukan KRYD guna untuk memastikan bahwa masyarakat merasa aman akan hadirnya Polri di tengah masyarakat
IPDA Kasiyono mengharapkan, dengan adanya patroli ini, masyarakat dapat merasa tenang dan aman dalambmenyambut Pemilukada 2024. Polres Pesisir Barat mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan pemilihan mendatang di wilayah Pesisir Barat.
(Humas Polres Pesisir Barat)