Polsek Pesisir Utara Laksanakan Patroli dan Pengaturan Lalu Lintas di Pasar Pekon Lemong

15/04/2025 17:22:43 WIB 10

Press Release No: 52 / lV / HUM.6.1.1./ 2025/ Siehumas
Selasa, 15 April 2025

Polsek Pesisir Utara Laksanakan Patroli dan Pengaturan Lalu Lintas di Pasar Pekon Lemong

Pesisir Barat – Dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, Polsek Pesisir Utara melaksanakan kegiatan KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) berupa patroli, pengaturan lalu lintas, dan pengamanan kegiatan masyarakat di Pasar Pekon Lemong, Kecamatan Lemong, Kabupaten Pesisir Barat pada Selasa, 15 April 2025.

Kegiatan yang dilaksanakan di Jalan Lintas Barat Lampung-Bengkulu tersebut bertujuan untuk memantau kelancaran arus lalu lintas, mengantisipasi kemacetan pada titik-titik rawan padat kendaraan, serta mencegah terjadinya kejahatan jalanan dan tindak kriminal C3 (Curat, Curas, dan Curanmor) di wilayah hukum Polsek Pesisir Utara.

Selain itu, personel Polsek juga melakukan pemantauan terhadap stok dan harga bahan pokok di Pasar Pekon Lemong guna memastikan ketersediaan pangan tetap stabil.

Dalam kesempatan itu, petugas juga memberikan himbauan kepada para pedagang dan pengunjung pasar mengenai bahaya peredaran uang palsu (Unpal), serta mengajak masyarakat untuk selalu waspada dan melaporkan apabila menemukan aktivitas mencurigakan.

Kapolres Pesisir Barat, AKBP Alsyahendra, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Polres Pesisir Barat IPTU Kasiyono, S.E., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari komitmen Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Dengan kehadiran personel di tengah aktivitas masyarakat, kami berharap dapat menciptakan situasi yang aman, tertib dan kondusif, serta memberikan rasa nyaman bagi warga yang sedang beraktivitas di pasar,” ujar IPTU Kasiyono.

Kegiatan ini akan terus dilakukan secara berkala demi terwujudnya keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya di wilayah hukum Polsek Pesisir Utara.

(Humas Polres Pesisir Barat)

Share this post