Press Release No: 14 / lII / HUM.6.1.1./ 2025/ Siehumas
Senin, 3 Maret 2025
Polsek Bengkunat Gelar Patroli Takjil Menjelang Berbuka Puasa di Pekon Penyandingan
Pesisir Barat, 3 Maret 2025 – Polsek Bengkunat menggelar patroli takjil menjelang berbuka puasa di Pekon Penyandingan, Kecamatan Bengkunat, Kabupaten Pesisir Barat. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang sedang berbelanja serta mengimbau agar pengunjung memperhatikan keamanan kendaraan mereka.
Dalam patroli tersebut, petugas Polsek Bengkunat juga memberikan beberapa imbauan penting kepada masyarakat. Pertama, petugas mengingatkan agar para pengunjung memikirkan kendaraan dengan menambahkan kunci pengaman guna menghindari potensi pencurian. Selain itu, petugas juga mengimbau agar masyarakat tidak membeli petasan, karena dapat membahayakan dan menyebabkan kebakaran, yang tentunya berisiko tinggi selama bulan Ramadan.
Kapolres Pesisir Barat AKBP Alsyahendra, S.I.K., M.H. melalui Kasi Humas Polres Pesisir Barat, IPTU Kasiyono, S.E., M.H. Mengatakan “Kami ingin menciptakan rasa nyaman bagi masyarakat yang sedang berbelanja dan beraktivitas menjelang waktu berbuka puasa. Selain itu, kami juga mengajak masyarakat untuk lebih waspada terhadap keamanan kendaraan dan menghindari penggunaan petasan yang dapat membahayakan keselamatan,” ujar IPTU Kasiyono
Kegiatan patroli takjil ini mendapat sambutan positif dari masyarakat, yang merasa lebih tenang dan aman saat beraktivitas menjelang berbuka puasa. Polsek Bengkunat terus berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadan demi kenyamanan seluruh lapisan masyarakat.
(Humas Polres Pesisir Barat)