Jalin Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Sambangi Warga Pekon Way Suluh Sampaikan Pesan Kamtibmas

24/09/2024 14:45:03 WIB 24

Jalin Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Sambangi Warga Pekon Way Suluh Sampaikan Pesan Kamtibmas

Bhabinkamtibmas Polsek Pesisir Tengah Polsek Pesisir Barat Laksanakan Kegiatan Sambang untuk sampaikan pesan Kamtibmas dalam rangka Operasi Mantap Praja Krakatau 2024 di Pekon Way Suluh Kec. Krui Selatan Kab. Pesisir Barat, Selasa (24/9/2024) pukul 10.00 Wib.

Kapolres Pesisir Barat AKBP Alsyahendra S.I.K., M.H., diwakili Kasihumas Polres Pesisir Barat IPDA Kasiyono S.E., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan sambang yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan meningkatkan komunikasi dengan masyarakat.

"Dengan mendekatkan diri kepada warga, Bhabinkamtibmas dapat menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas secara langsung, serta mendengarkan aspirasi dan keluhan dari masyarakat," jelas IPDA Kasiyono.

Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas juga memberikan informasi mengenai pentingnya menjaga keamanan lingkungan, serta mengajak warga untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga ketertiban di daerah mereka.

"Kami berharap dengan adanya komunikasi yang baik antara pihak kepolisian dan masyarakat, kesadaran akan keamanan dan ketertiban dapat meningkat serta jangan mudah terprovokasi berita/hoax yang tidak jelas sumbernya," tambah Kasihumas.

Kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Praja Krakatau 2024, yang bertujuan untuk menciptakan suasana yang aman dan kondusif menjelang Pilkada 2024. Kapolres Pesisir Barat mengingatkan bahwa peran serta masyarakat sangat penting dalam menjaga keamanan, dan menghimbau agar semua elemen masyarakat dapat bekerjasama dengan kepolisian untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman di wilayah Pesisir Barat.
(Humas Polres Pesisir Barat)

Share this post