Cegah Kriminalitas Di Obyek Vital, Polres Pesisir Barat Melaksanakan Pengamanan Bank
Polres Pesisir Barat melaksanakan kegiatan pengamanan bank dalam rangka antisipasi kriminalitas di obyek vital seperti Bank Lampung Krui Kec. Pesisir Tengah Kab. Pesisir Barat, Jumat (6/9/24) pukul 08.00 Wib.
Kapolres Pesisir Barat AKBP Alsyahendra S.I.K., M.H., melalui Kasihumas Polres Pesisir Barat IPDA Kasiyono S.E., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan pengamanan tersebut dilaksanakan sebagai upaya untuk mencegah terjadinya kriminalitas di obyek vital, khususnya di lembaga keuangan seperti bank. Bank merupakan salah satu target potensial bagi pelaku kejahatan, sehingga kehadiran anggota polisi di lokasi dapat memberikan rasa aman kepada nasabah dan karyawan bank.
Dalam kegiatan ini, petugas kepolisian melakukan pengawasan secara intensif, terutama pada jam-jam transaksi yang ramai. Selain itu, Kapolres juga mengimbau agar masyarakat tetap waspada dan melaporkan kepada pihak kepolisian apabila melihat hal-hal yang mencurigakan di sekitar area bank.
"Pengamanan ini merupakan bagian dari komitmen kita dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), serta melindungi aset-aset penting yang ada di wilayah Pesisir Barat," ujar IPDA Kasiyono.
Diharapkan dengan adanya pengamanan yang rutin dilakukan, risiko terjadinya tindakan kriminal dapat diminimalisir, dan masyarakat tetap merasa aman saat melakukan transaksi di bank.
(Humas Polres Pesisir Barat)