Bhabinkamtibmas Polsek Pesisir Selatan melaksanakan kegiatan sambang warga binaan dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) rangka Cooling System jelang Pilkada 2024 di Pekon

14/09/2024 11:06:56 WIB 16

Cooling System Bhabinkamtibmas Ajak Warga Ciptakan Pilkada Damai

Bhabinkamtibmas Polsek Pesisir Selatan melaksanakan kegiatan sambang warga binaan dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) rangka Cooling System jelang Pilkada 2024 di Pekon Bangun Negara, Kecamatan Krui Selatan, Kabupaten Pesisir Barat, Sabtu (14/9/2024) pukul 09.00 WIB.

Kapolres Pesisir Barat, AKBP Alsyahendra S.I.K., M.H., melalui Kasihumas Polres Pesisir Barat, IPDA Kasiyono S.E., M.H., menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari strategi Cooling System yang bertujuan untuk menciptakan suasana aman dan damai menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) yang akan berlangsung. Dalam sambang tersebut, Bhabinkamtibmas bertemu dengan masyarakat, mendengarkan aspirasi mereka, dan memberikan penyuluhan tentang pentingnya menjaga keamanan serta ketertiban di lingkungan masing-masing.

"Kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat sangat penting untuk membangun komunikasi yang baik antara polisi dan warga. Hal ini diharapkan dapat mencegah terjadinya potensi konflik dan menekan berita-berita hoaks yang dapat meresahkan warga menjelang Pilkada. Selain itu, kampanye untuk memilih secara bijak dan tidak terpancing dengan provokatif juga menjadi salah satu fokus dalam komunikasi ini," Ucap IPDA Kasiyono.

Kasihumas juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk menjaga persatuan dan kerukunan, meskipun berbeda pilihan dalam Pilkada. Dengan semangat kebersamaan, diharapkan Pemilu dapat berjalan dengan lancar dan damai, sehingga menghasilkan pemimpin yang amanah dan sesuai harapan masyarakat.
(Humas Polres Pesisir Barat)

in Hukum

Share this post